Menkopolhukam Wiranto Tutup Rakernas IMO Indonesia

Badung, Berita Fajar Timur.com
Rapat Kerja Nasional (Rakernas) hari kedua Ikatan Media Online (IMO) Indonesia berlangsung pada hari Kamis 14/02/2018 di Hotel Puri Saron Legian , Kuta, Bali dihadiri Menko Polhukam Wiranto.

Ketua Umum IMO Indonesia Yakub F Ismail dalam Rakernas IMO ini menjelaskan bahwa IMO Indonesia telah dideklarasikan 27 Oktober 2017 di Jakarta.

“Acara Rakernas hari ini dengan agenda menyusun AD/ART dan membuat program kerja untuk memajukan IMO Indonesia. Dari 30 provinsi dan 20 Dewan Pimpinan Wilayah (DPW), terdapat 300 media online di Indonesia yang bergabung di IMO. Selain membuat draf AD/ART, Rakernas I di Bali ini berhasil melakukan langkah kerjasama dengan beberapa institusi seperti STIKOM Bali, Universitas Udayana (Unud), Flobamora, Pemkab Badung dan Karangasem. Dengan ditanda tanganinya MOU kepada pihak terkait di atas, maka rilis berita dari kerja sama ini dapat di-share secara nasional. Selain hal di atas, Rakernas ini juga akan memperjuangkan relugasi pers online yang padat karya sehingga pers mempunyai nilai tambah dan enterprener untuk kemajuan IMO, “jelasnya.

Menko Polhukam Wiranto dalam kesempatan ini menjelaskan,”adalah
suatu kebahagian bagi saya bisa mengahadiri Rakernas ini dengan undangan kilat saya bisa datang. Karena organisasi media online dalam perkembangan, dinamikanya, begitu cepat. Pembangunan global baik politik, ekonomi semua dipacu dengan perkembangan teknologi. Abad 21 informasi lebih dahsyat lagi apalagi sekarang jaman “Now” kita harus menyesuaikan diri. Banyak orang-orang luar beranggapan kita kalah duluan. Tapi kita harus yakin menang dengan bangsa lain,”tegas Wiranto.

Ditambahkan, “Ada 4 negara terkemuka dalam ekonomi dunia dan kita harus bersukur Indonesia termasuk di-dalamnya. Kita harus rukun karena ancaman negara kebanyakan dari dalam negeri dari pada luar. Dimana, ancaman yang sekarang mengemuka adalah penghancuran sistem negara melalui tangan negara lain belum penyakit dan narkoba. Kalau media tidak dikemas dengan baik bisa menghancurkan negara,”bebernya.

Masalah investor dari luar banyak kendala di perijinan investasi memerlukan waktu yang lama. Dicontohkan, di Arab Saudi ijin selesai dalam 2 jam. Indonesia negara yang memiliki potensi besar dan dunia mengakuinya. Indonesia dan Swiss merupakan negara yg diakui rakyatnya perkembangan digital di Indonesia sangat cepat sudah tidak bisa dibantah. Dimana tahun 2000 pengguna ponsel berjumlah 1.9 juta orang .Sekarang sudah menjadi 300 juta pengguna ponsel padahal penduduknya tidak sampe 300 juta karna satu orang bisa memiliki lebih dari 1(satu) ponsel.
Belum lagi ancaman dari dalam negeri seperti terorisme, wabah penyakit,dll.

“Saya tertarik dengan visi IMO untuk mereduksi berita hoax. Media online internasional lebih berpengaruh dari pada media online nasional karena pemerintah terlambat membuat regulasi. IMO Menjadi media online nasional dan berharap kinerja IMO dapat diandalkan. Pesan saya kalau pemerintah salah di koreksi jangan di hoax, jangan merusak tatanan hidup bangsa sendiri,” ucapnya.

Pesan Wiranto kepada anggota IMO Indonesia,”mari bersama-sama melakukan usaha keras untuk melawan ancaman-ancaman berita dari luar sehingga diharapkan media online jangan salah arah. Media online harus terus dikembangkan dan saya siap menjadi penasehat IMO untuk melawan berita negatif dari luar. Usai itu Wiranto secara resmi menutup Rakerda I IMO Indonesia. “Selanjutnya Rakernas IMO Indonesia di Bali saya tutup,”pungkas mantan Panglima ABRI di era Soeharto ini. //don

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*