Beritafajartimur.com (Jakarta)
Debat Calon Presiden (Capres) yang berlangsung Sabtu malam (30/3/2019) antara Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 01, Ir. H. Joko Widodo kontra Paslon nomor urut 02, Prabowo Subianto setidaknya menarik untuk disimak dan dikomentari Pengamat IPI Dr. Jerry Massie.
“Prabowo terlalu percaya diri dengan menyatakan dia tahu soal TNI. Malahan menganggap lebih TNI dari TNI. Namun saya sependapat dengan pernyataan bahwa ada “nice guy” dibelakang seorang pemimpin dengan bisikan-bisikannya,”nilai Jerry Massie.
Untuk itu, menurut Jerry Massie, “adalah wajar jika Jokowi tak menjelaskan soal ini secara detil, dia kan sipil tapi dia mampu menjabarkan terkait pertahanan nasional,”pujinya kepada Capres 01 Joko Widodo.
Paparan Prabowo kata Jerry sudah baik, tapi ada bahasa yang seakan dia paling tahu soal pertahanan RI.
“Sebaiknya tadi malam Prabowo jelaskan saja terkait anggaran, kekuatan TNI seperti apa? Jangan over confidence atau over acting,” tutur Jerry.
Diapun salut kepada Jokowi meski seorang pemimpin sipil tapi paham realitas di lapangan,”Jokowi pun saya salut dia menyampaikan realitas di lapangan kendati bukan mantan TNI.
Menurut Jokowi, penting gelar pasukan terintegrasi bukan saja Jawa sentris divisi III di Goa, komanda armada III di Sorong. Begitu pula gelar pasukan di Natuna dan Morotai, Masela kemudian di Biak.
Behitu pula urai dia, pemaparan soal radar untuk menjaga keamanan sudah tepat.
“Anggaran Rp107 trilun nomor 2 setelah kementerian PU sudah cukup kata Jokowi, tapi menurut saya itu perlu ditambah kalau bisa 10 persen APBN kita dari Rp 2439 triliun,” ujarnya.
Jokowi optimis dengan penguasaan radar siapapun masuk teritori akan ketahuan.
Hal yang wajar jika Prabowo membandingkan dengan Singapura. Dia menyatakan 107 triliun 5 persen APBN Singapura 30 persen dari APBN 3 persen dari GDP mereka.
Wajarlah ucap Jerry, ekonomi Singapura cukup kuat. Jaei bisa membeli alutsista. Sedangkan kita Radar cukup.
Untuk peryataan Prabowo saya setuju dengan budaya Indonesia ABS (Asal Bapak Senang). Memang ini sudah menjadi budaya kita. Mentalitas seperti ini harus direvolusi.
“Mohon kita kaji kita lemah,” kata Prabowo.
“Prabowo terlalu banyak menyatakan kebocoran anggaran sejak debat pertama padahal sudah bagus dia berargumen malam ini. Kekuatan suatu negara tidak dijaga maka tidak mungkin,’ kata Jerry.
Pernyataan Prabowo Pertahanan Indonesia terlalu lemah, karena kita tidak punya uang karena harta kita tidak tinggal di Indonesia. Apa kita sadar kita diejek. Dia senyum tapi kita diejek. Jadi bagi saya anggaran pertahanan harus ditingkatkan dan hentikan kebocoran, hentikan korupsi.
Prabowo tidak percaya pada TNI sedangkan Jokowi percaya sebagai sipil. Sebagai mantan perwira harusnya dia mengangkat branding TNI.
“Pada akhirnya, Jangan meremehkan TNI, tapi angkat citra mereka,” kata dia.(*)
Leave a Reply