Satpol PP Kota Denpasar Laksanakan Patroli Pemantauan, Tingkatkan Penerapan Prokes dan Keamanan Wilayah

Beritafajartimur.com (Denpasar-BALI) – Dalam upaya meningkatkan keamanan serta kenyamanan masyarakat, Satpol PP Kota Denpasar bersama TNI, Polri, serta Dishub melaksanakan patrolii wilayah yang dilaksanakan pada, Sabtu (28/2) malam. Disamping meningkatkan keamanan, giat patroli ini juga mengedukasi masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan.

Kasatpol PP Kota Denpasar, I Dewa Anom Sayoga saat dikonfirmasi mengatakan, patroli ini diawali dengan apel bersama di depan Pura Jagat Nata. Setelah itu melanjutkan patroli keliling yang meliputi Jalan Surapati, Jalan Hayam Wuruk, Jalan Kapten Japa, Jalan Cok Agung Tresna, Jalan Raya Puputan Renon, Jalan Dewi Sartika, Jalan Diponegoro, lalu kembali ke depan Pura Jagatnata, ujarnya.

Lebih lanjut dikatakannya, selain memantau keamanan sepanjang patroli kami juga menghimbau kepada masyarakat dan para pelaku usaha agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan tetap menjaga jarak dan wajib menggunakan masker. Khususnya untuk para pelaku usaha kami turut menghimbau agar selalu menyiapkan sarana prokes dan tidak menerima pelanggan yang makan ditempat diatas pukul 21.00, sehingga dapat mengoptimalkan penerapan protokol kesehatan.

“Dalam pemantauan kali ini tidak ditemukan pelanggaran. Namun kami akan selalu memantau dan mengedukasi kepada masyarakat agar lebih meningkatkan kesadaran dalam menerapkan prokes baik itu dengan menjaga jarak, menggunakan masker, mencuci tangan dengan air mengalir dan menggunakan hand sanitizer. Selain itu menjaga kebersihan diri juga tidak kalah penting, sehingga dapat terhindar dari berbagai serangan virus dan penyakit,” pungkas Dewa Sayoga.( BFT/DPS/Red)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*