Tanggap Bencana, Kodim 1616/Gianyar Melaksanakan Pembinaan terhadap Masyarakat

Beritafajartimur.com (Gianyar-BALI) | Kodim 1616/Gianyar melaksanakan pembinaan terhadap masyarakat agar tanggap bencana. Pembinaan ini dilaksanakan di Gedung Manunggal TNI Rakyat Makodim 1616/Gianyar pada Rabu, (1/12).

Dalam sambutannya Dandim 1616/Gianyar, Letkol Inf. Hendra Cipta, S.Sos., yang diwakili Pasiter Kodim 1616/Gianyar, Kapten Inf. Hengky Histoveri, menyampaikan bencana merupakan peristiwa atau rangkaian peristiwa yang mengancam dan mengganggu pola kehidupan normal masyarakat. Serta menyebabkan kerugian besar terhadap jiwa, harta dan struktur sosial masyarakat, yang melebihi kemampuan masyarakat yang tertimpa bencana untuk menanggulanginya sehingga membutuhkan perlindungan dan bantuan dari pihak lain.

Melalui program pembinaan masyarakat tanggap bencana yang diselenggarakan oleh Kodim 1616/Gianyar, dengan mengangkat tema “Bersama TNI Meningkatkan Kesadaran Dan Kesiapsiagaan Masyarakat Dalam Menghadapi Terjadinya Bencana Alam, adalah suatu wujud kepedulian TNI kepada masyarakat di wilayahnya, untuk meningkatkan kesadaran dan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi kemungkinan terjadinya bencana alam dengan tujuan untuk mengurangi dampak yang ditimbulkan.

Apabila terjadi bencana alam, melakukan antisipasi dini, guna mencegah semaksimal mungkin kerugian yang akan ditimbulkan bila terjadi bencana alam. “Untuk itu pada kesempatan ini saya mengajak para hadirin sekalian untuk senantiasa menjaga kehidupan masyarakat sosial yang harmonis memelihara keseimbangan, keserasian, keselarasan dan kestabilan lingkungan hidup serta upaya-upaya lainnya dalam mencegah terjadinya bencana alam,” ujarnya.

Selanjutnya dilaksanakan simulasi penanggulangan bencana alam berupa gempa bumi yang dipandu oleh tim dari BPBD Gianyar yang diikuti oleh para peserta.

Kegiatan Pembinaan Masyarakat Tanggap Bencana diikuti oleh Kabid BPBD, Drh. I Gusti Ngurah Dibya Presasta, Dinas Kesehatan 2 orang, Dinas Sosial 2 orang, Polres 3 orang, Damkar 2 orang, Trash Hero 2 orang, Bali Sooter 2 orang dan anggota Makodim 1616/Gianyar.(BFT/GIA/Pendim1616/Gia)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*