Dr. I Ketut Wirawan: Pendidikan Kunci Kesuksesan di Masa Depan

Caption: Ketua Yayasan Dwijendra, Dr. I Ketut Wirawan, S.H.,M.Hum, saat diwawancara Donny Parera dari media Beritafajartimur di ruang kerjanya pada Kamis, 30 November 2023.

BERITAFAJARTIMUR.COM (Denpasar-BALI) – Peran pendidikan sangat penting dalam kehidupan, merupakan kunci kesuksesan masa depan, pendidikan juga memiliki banyak manfaat bagi manusia. Mendapatkan pendidikan di bidang tertentu membantu orang berpikir, merasa dan berperilaku dengan cara yang pada akhirnya berkontribusi pada kesuksesan dan meningkatkan tidak hanya kepuasan pribadi, tetapi juga masyarakat.

Ketua Yayasan Dwijendra, Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum kepada Beritafajartimur.com, mengatakan, pentingnya peran pendidikan dapat menjadi pengalaman belajar dimana seseorang belajar tentang berbagai aspek kehidupan, memahami perspektif yang berbeda dan mencoba menerapkannya dalam kehidupan sehari – hari.

“Peran pendidikan juga dapat mengembangkan kepribadian, pikiran dan keterampilan sosial seseorang. Pendidikan juga memiliki banyak manfaat seperti karir yang baik, posisi yang baik di masyarakat dan kepercayaan diri,” jelas Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum.

Lebih jauh Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum menjelaskan, saat sekarang ini bagaimanapun juga dunia pendidikan itu sangat penting, melihat perkembangan dua tiga tahun terakhir, posisi Bali di tingkat nasional agak turun. Kalau kita sekarang berbicara sekolah, sekolah negeri menjadi tanggungjawab pemerintah, diluar itu ada sekolah swasta, sekolah swasta yang mengelola yayasan, tentunya yayasan harus mengembangkan lembaga dan tentu saja SDM. “SDM salah satunya adalah kemampuan skill guru mengajar sebagai pendidik,” kata Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum.

Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum menjelaskan, sekarang orang tua mengejar supaya anaknya masuk di sekolah negeri, sedangkan anak – anak yang pintar seharusnya orang tuanya mencari sekolah yang berkualitas. “Siapa yang sebenarnya menyebabkan dunia pendidikan itu rusak? Ini menjadi PR kita semua, baik itu orang tua, para pendidik dan pemerintah melalui Dinas terkait,” tanya Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum.

Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum mengatakan,” kalau di Dwijendra masih tetap bisa berjalan normal dan masih bisa sepuluh kelas, karena kami tetap menerapkan disiplin, sehingga beberapa orang hingga bahkan dari sekolah negeri ada yang pindah ke Dwijendra. Ada beberapa yang menganggap bahwa Dwijendra itu biasa – biasa saja daya tampungnya saat PPDB tiba dan berjalan setiap tahun. Ini karena kita jaga kualitas baik sarana prasarana maupun SDM,” kata Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum.

Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum mengatakan, sekarang generasi muda saat ini menggunakan “jalan bypass” dengan cara – cara yang tidak jujur untuk mendapatkan sekolah, para orang tua berambisi bagaimana caranya biar anaknya bisa mendapatkan sekolah negeri, jadinya dari kecil anak – anak sudah diajarkan hal negatif, dari kecil juga diajarkan tidak mandiri.

Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum menjelaskan, di Dwijendra pendidikan untuk meningkatkan rasa percaya diri peserta didik, karena membuat peserta didik sadar akan lingkungannya. Ini juga membantu peserta didik berkomunikasi lebih baik dan mengekspresikan pendapatnya.

“Peserta didik dapat menilai apa yang benar dan apa yang salah, pendidikan membuat seseorang mandiri dan membantunya mengikuti aturan negara,” jelas Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum.

Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum menjelaskan, generasi muda merupakan garda terdepan dalam membangun bangsa dan sebagai generasi penerus bangsa, dimana generasi sekarang harus memiliki kemampuan dan pengetahuan yang lebih luas untuk kedepan. Selain itu pendidikan juga sangat berperan penting dalam memajukan negara untuk menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas.

Alasan lain mengapa pendidikan penting adalah untuk menciptakan jiwa nasionalisme. Semakin sedikit generasi yang menjalankan pendidikan maka semakin sedikit generasi yang memiliki jiwa nasionalisme.

“Untuk membangun karakter generasi muda, pendidikan karakter ini sangat penting karena mengajarkan peserta didik mengenai norma kesopanan, norma keagamaan dan norma – norma lainnya. Dengan mengikuti semua norma tersebut peserta didik di Dwijendra akan memiliki karakter yang kuat dimana diperlukan untuk membangun masa depan dirinya, keluarga dan bangsa,” tegas Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum.

Dr. I Ketut Wirawan, S.H., M.Hum mengucapkan selamat HUT ke-78 PGRI dan Hari Guru Nasional tahun 2023 kepada para guru semoga dedikasi, loyalitas dan pengabdian para guru, pendidik dan tenaga kependidikan menjadi suluh penerang bagi bangsa, negara dan kemanusiaan, serta sebagai ibadah kepada Ida Sanghyang Widhi Wasa/Tuhan Yang Maha Esa, transformasi Guru wujudkan Indonesia maju. @ (BFT/ DPS/RED/NU/Donny Parera)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*