Korban Kebakaran Rumah di Lento, Kini dapat Bantuan dari PMI Manggarai Timur 

BERITAFAJARTIMUR.COM (Borong) Yohanes Ardi merupakan Korban Kebaran Rumah di Lento RT 001/ RW 002 Dusun Lento, Desa Lento, Kecamatan Lamba Leda Selatan, Kabupaten Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) kini mendapat bantuan kemanusian dari Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Manggarai Timur.

Bantuan yang disalurkan itu berupa
Family kit, uang tunai dan pakayan layak guna sebagai bentuk dukungan untuk meringankan beban mereka yang kehilangan tempat tinggal.

Dewan pembina PMI Kabupaten Manggarai Timur, Agas Andreas, S.H, M.Hum mengatakan bahwa, bantuan ini seharusnya diserahkan langsung oleh Ny. Theresia Wisang. Namun karena ada tugas mendadak maka kami dari Dewan Pembina bersama staf PMI ditugaskan mengantarnya langsung.

Dewan pembina PMI Manggarai Timur Agas Andreas juga menjelaskan, kalau penanggulangan bencana menjadi salah satu tugas pemerintah. Kami menyadari beban tugas tersebut tidak bisa dipikul sendiri.

“PMI sebagai mitra pemerintah merasa terpanggil turun tangan, terutama setelah musibah kebakaran pada tanggal 16 januari 2025 kemarin. Ketua PMI Ny. Theresia berpesan PMI datang bukan ingin melihat penderitaan korban bencana. Tapi memeberikan rasa cinta,” ujarnya.

Sementara itu Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Manggarai Timur Ny. Theresia Wisang Agas yang diwawancarai media ini via WhatsApp, mengatakan, sesuai dengan mandat Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2018 tentang Kepalangmerahan, PMI Kabupaten Manggarai Timur selalu siap siaga dalam memberikan bantuan kepada korban bencana, termasuk kebakaran.

Lebih lanjut ketua PMI Manggarai Timur, menjelaskan kalau penyaluran bantuan ini merupakan wujud kepedulian PMI terhadap sesama dan upaya untuk meringankan penderitaan korban.

Bupati Terpilih Agas Andreas yang juga merupakan Dewan Pembina PMI Manggarai Timur meninjau langsung lokasi rumah warganya yang tertimpa musibah kebakaran

“Musibah kebakaran yang menimpa keluarga Yohanes Ardi menjadi pengingat bagi kita semua untuk selalu waspada dan berhati-hati dengan Api dan listrik,” ujarnya.

“Selain itu, kejadian ini juga mengajak kita untuk saling membantu dan berbagi kepada sesama yang membutuhkan. Mari kita bersama-sama membantu meringankan beban korban bencana,” ajaknya.

Terpisah, Kepala Desa Lento, Rian M. Nggabuk, saat dikonfirmasi media ini membenarkan informasi kebakaran rumah milik korban Yohanes Ardi tersebut. Ia menerangkan peristiwa kebakaran itu terjadi sekitar pukul 21.30 Wita malam.

Beruntung, dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa maupun korban luka-luka. Sementara korban Yohanes Ardi menderita kerugian material sekitar puluhan juta rupiah.

Kronologi Kejadian

Rian juga menerangkan, saat kebakaran awal, korban Yohanes Ardi sedang berada rumah di tetangga, sementara istri dan satu anaknya sedang tidur.

Saat kebakaran terjadi istri Yohanes panik dan lari keluar rumah, meminta tolong kepada tetangga karena adanya kebakaran.

Mendengar itu, tetangga langsung berdatangan untuk berusaha mengevakuasi barang-barang, termasuk mengevakuasi anak korban yang sedang tertidur. Termasuk berusaha memadamkan api, namun api merambat dengan cepat.

“Sebelum kejadian ini ada hujan, pas hujan berhenti terjadi kebakaran, saat selesai rumah terbakar, baru kembali hujan,” kata Rian.

Meskipun belum diketahui secara pasti penyebab terjadinya kebakaran rumah tersebut kata Rian, namun berdasarkan informasi dari warga sumber api berawal dari dapur.(BFT/BOR/Ardi)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*