Jaga Kebhinekaan, Kapolsek Selbar Tatap Muka Dengan GP Ansor dan Banser Selemadeg Raya

Beritafajartimur.com (Tabanan)–Kapolsek Selemadeg Barat (Selebar) bersama GP Ansor dan Banser Selemadeg Raya mengadakan acara tatap muka untuk menjaga Kebhinekaan, Keutuhan NKRI dan Toleransi Antaragama, serta penerapan protokol kesehatan dalam giat Ibadah Puasa dalam situasi pendemi. Acara ini berlangsung di Mako Polres Selbar pada Selasa, 13 April 2021.

Giat tersebut di hadiri oleh GP Ansor dan Banser Selemadeg Raya berjumlah 9 orang (1 GP Ansor dan 8 Banser)

Kapolsek Selbar dalam kesempatan ini menghimbau untuk menjaga Kebhinekaan, Keutuhan NKRI dan toleransi antaragama, serta penerapan protokol kesehatan dalam giat taraweh di bulan puasa. Diharapkan juga selama melaksanakan ibadah rangkaian dari Hari raya Idul Fitri tetap memperhatikan prokes guna menghindari adanyanya klaster baru penyebaran Covid-19.

“Dalam kegiatan taraweh yang merupakan rangkaian dari ibadah Puasa agar tetap menerapkan protokol kesehatan. Dan dalam pelaksanaan persembahyangan, agar jama’ah dibatasi atau diatur sedemikian rupa agar tidak menimbulkan kerumunan sehingga tidak menimbulkan klaster baru penyebaran Covid19,” harap Kapolsek.

Sementara, ditempat yang sama, ketua Banser Selemadeg Raya Agus Tinus mengatakan,” Langkah Banser dalam 1 bulan pelaksanaan taraweh akan tetap mengawasi serta memperhatikan protokol kesehatan. Dan untuk pengamanan, Banser dibagi 3 titik Pam di Mesjid Hidayakul Huda dan Musolah Bajra serta Musolah Selabih dimana setiap titik akan ada 6 anggota Banser. Di wilayah Selbar 6 anggota Banser akan stanbye di Musolah Selabih.

Kegiatan tatap muka Kapolsek dengan GP Ansor dan Banser selesai pada pukul 10.40 Wita dan diakhiri dengan foto bersama. Rangkaian kegiatan ini berjalan dengan tertib serta tetap memperhatikan prokes dalam situasi pandemi.(BFT/TAB/Dum)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*