HUT Ke-24 Perumda Air Minum Tirta Sewakadarma Kota Denpasar: Terus Berinovasi, Bangkit Bersama, Dengan Hati Melayani Secara Berkesinambungan

Ket foto: Peringatan HUT ke-24 Perumda Air Minum Tirta Sewakadarma Kota Denpasar di Kantor Perumda Air Minum Tirta Sewakadarma, Kamis (1/7).

Beritafajartimur.com (Denpasar-BALI) | Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Sewakadarma Kota Denpasar memperingati HUT ke-24 Tahun pada Kamis (1/7). Peringatan hari jadi ini dikemas secara sederhana dengan persembahyangan bersama dan pemotongan tumpeng di Kantor Perumda Air Minum Tirta Sewakadarma Kota Denpasar.

Hadir dalam kesempatan tersebut seluruh jajaran Direksi Perumda Air Minum Tirta Sewakadarma Kota Denpasar. Jajaran Dewan Pengawas, serta pegawai di lingkungan Perumda Air Minum Tirta Sewakadarma Kota Denpasar dengan penerapan Prokes yang ketat.

Dirut Perumda Air Minum Tirta Sewakadarma, IB Gede Arsana mengatakan, peringatan HUT ke-24 Perumda Air Minum Tirta Sewakadarma ini dilaksanakan untuk meningkatkan semangat kebersamaan, saling bahu membahu guna meningkatkan pelayanan. Hal ini utamanya untuk penyediaan air minum kepada masyarakat secara berkesinambungan di masa pandemik Covid-19.

Rangkaian HUT tahun ini dikemas dengan beragam kegiatan secara sederhana dengan menerapkan disiplin protokol Kesehatan. Dimulai dari Matur Piuning, Mulang Pekelem, Kegiatan Sosial Donor Darah, Kegiatan Peduli Lingkungan, Temu Wartawan serta Acara Puncak.

Gusde Arsana mengatakan, peringatan HUT ke-24 ini menjadi momentum untuk mengevaluasi seluruh jajaran. Sehingga kedepannya upaya untuk menciptakan pelayanan yang maksimal bagi masyarakat dapat diwujudkan.

Di usia yang ke-24 tahun ini Perumda Air Minum Tirta Sewakadarma terus berinovasi dengan merealisasikan berbagai program kerja. Yakni Pembangunan Kanal di IPA Belusung, Pembangunan Reservoar dan Perawatan Berkala.

“Kami berharap melalui momentum HUT tahun ini Perumda Air Minum Tirta Sewakadarma terus berinovasi, bangkit bersama, dengan hati melayani secara berkesinambungan kepada masyarakat Kota Denpasar,” jelasnya.

Ketua Dewan Pengawasan Perumda Air Minum Tirta Sewakadarma, Prof. Dr. I Wayan Ramantha menekankan beberapa hal penting dalam peringatan HUT ke-24 Perumda Air Minum Tirta Sewakadarma. Dimana, situasi pandemik saat ini memang menjadi tantangan yang berat bagi kita semua. Meski demikian, pelayanan yang optimal kepada masyarakat harus terus diciptakan.

Selain itu, lanjut Prof Ramatha, efisiensi harus terus dioptimalkan, investasi harus dilaksanakan secara selektif, pertahankan pelanggan, antisipasi penurunan kehilangan air dengan intensifikasi pemantauan dan percepatan perbaikan kebocoran, tanamkan budaya kerja keras, kerja ikhlas dan melayani dengan hati, serta mewujudkan pelayanan berkesinambungan dengan pemerataan pengaliran pada semua wilayah.

“Dirgahayu Perumda Air Minum Tirta Sewakadarma ke-24, semoga senantiasa memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kota Denpasar,” ujarnya (BFT/DPS/Ags).

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*